Pj Wali Kota Bima hadiri Rapat Pengendalian Inflasi Daerah lewat Zoom Meting Tahun 2024
Ir. H. Mohammad Rum, MT selaku Pj. Wali Kota Bima menghadiri Zoom Meting Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi di Daerah Tahun 2024, bertempat di Ruang Rapat Wali Kota Bima. Rabu, 03 Januari 2024.
Kegiatan yang berlangsung di ruang Rapat Wali Kota tersebut, dihadiri oleh Sekda Kota Bima , Inspektur , Asisten II , Kepala Bapedda , Kepala BPKAD , Kadis Koperindag , Kadis Kominfotik , Kadis Pertanian , Kadis PUPR , Kadis Perikanan , Kadis Ketahanan Pangan , Kadis sosial , kadis Tenaga Kerja, Kabag Ekonomi , dan juga perwakilan kejaksaan dan kepolisan.
Saat ini berdasarkan pertumbuhan ekonomi per provinsi, NTB adalah daerah dengan kategori pertumbuhan ekonomi terendah sebesar 1,16%. Tentunya kondisi ini perlu diatensi dengan membuat kebijakan yang lebih fokus lagi dalam menangani hal tersebut," jelas Tito Karnavian.
sementara itu Direktorat Jenderal Perdagangan dalam Negeri, memaparkan dalam Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah. capaian DMO Minyak Goreng Rakyat periode 2023. realisasi DMO Minyakita terjaga di atas 35%. "perkembangan harga Minak Goreng cenderung turun sebulan terakhir serta Dominan menyumbang Deflasi dalam setahun terakhir.